SMARTWATCH 2, HAPE SONY BERBENTUK JAM TANGAN HADIR PERTENGAHAN JULI 2013

SMARTWATCH 2, HAPE SONY BERBENTUK JAM TANGAN HADIR PERTENGAHAN JULI 2013 - SmartWatch 2, Telefon berbentuk Jam Keluaran Sony Hadir Pertengahan Juli. Setelah persaingan cukup signifikan antara Samsung, Blakberry, Apple dan Sony dengan XPerianya, kini Sony mengambil langkah cepat dalam persaingan industri perangkat mobile yang semakin kompetitif. Salah satunya terlihat dari akan tersedianya SmartWatch 2 lebih awal dari perkiraan semula, yakni dari bulan September menjadi tanggal 15 Juli mendatang.

via Slashgear, Clove, salah satu ritel online internasional, mengatakan bahwa pihaknya akan mulai memiliki stok pada tanggal 15 Juli tersebut. Clove juga sudah mencantumkan harga jualnya yaitu GBP 120 atau sekitar USD 178 atau sekitar 1,7 juta rupiah dengan kurs Rp 9.800 di Inggris. Dengan ketersediaan yang lebih cepat, Sony SmartWatch 2 diperkirakan akan menjadi pemimpin di ceruk pasar gadget Android ini.


Lalu apa sajakah spesifikasi dan fitur-fitur yang ditanamkan oleh Sony dalam SmartWatch 2 ini? Nah, Sony SmartWatch 2 ini memakai layar 1,6 inci 220 x 176 piksel dan OS Android 4.0 ICS. Untuk koneksinya disediakan Bluetooth 3.0 dan NFC, sehingga dapat beroperasi sendiri atau dipasangkan dengan sebuah smartphone untuk ber-internet semisal untuk mengecek email atau ke jejaring sosial.

Selain Sony SmartWatch 2, gadget lain yang juga akan tersedia di segmen ini adalah Apple iWatch. Sebelum ini Sony juga pernah meluncurkan gadget serupa yaitu SmartWatch generasi pertama yang disusul Motorola MOTOACTV pada tahun 2011 lalu.

Selain Apple, Motorolla dan Sony, sebenarnya beberapa vendor seperti Mito juga sudah meluncurkan program Hape berbentuk jam tangan ini, sayangnya pangsa pasarnya tidak menjamin kualitas yang dihadirkan.

Lalu, bagaimana kira-kira dengan Sony SmartWatch 2 ini? mudahan bisa merapatkan barisan para pencinta gadget untuk segera memilikinya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel